
Diskusi di antara keduanya sedang dilakukan yang memungkinkan membuat FCA melebur bersama aliansi Renault yang sudah terjalin dengan produsen asal Jepang, yaitu Mitsubishi dan Nissan.
Reuters, Minggu (26/5), melaporkan dari dua narasumber, diskusi itu telah terjadi pada Sabtu (25/5). Disebut tahapan pembicaraan sudah serius terkait membentuk aliansi lebih luas untuk menghadapi masa depan industri otomotif global.Hingga saat ini belum ada satupun konfirmasi dari FCA maupun Renault.
Sebelum pembicaraan ini sebetulnya FCA dan Renault sudah menjalin kerja sama untuk produksi kendaraan komersial. Keduanya juga pernah mengadakan pembicaraan terkait berbagi platform kendaraan dan dipahami bila menginginkan sesuatu yang lebih dari itu.
Kabarnya FCA dan Renault bisa melakukan perjanjian berbagi kepemilikan. Bila kejadian, kemungkinan metode proyek ini mirip saat Renault mengakuisisi Nissan yang kemudian membentuk aliansi bersama Mitsubishi yang dipimpin Carlos Ghosn.
Masa depan aliansi itu kini jadi perbincangan hangat setelah Ghosn ditangkap pada tahun lalu di Jepang karena dugaan pelanggaran finansial.FCA, grup yang menaungi merek Fiat, Alfa Romeo, Jeep, dan Maserati dipahami sudah mencoba mendekati grup merek Peugeot, Citroen, Opel, yakni PSA Group. Namun kabarnya PSA Gruop memilih mengakuisisi Jaguar Land Rover. (fea)
from CNN Indonesia http://bit.ly/2wsjILj
via IFTTT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Renault Dikabarkan Siap Caplok Grup Otomotif Italia"
Post a Comment