Search

Tarif Sewa Avanza untuk Mudik Lebih 'Murah' dari Xpander

Jakarta, CNN Indonesia -- Mobil sewa untuk kebutuhan masyarakat mudik ke kampung halaman merayakan Hari Raya Idul Fitri masih cukup digemari. Model-model yang bisa dipilih biasanya kategori low MPV seperti Avanza, Ertiga bahkan Xpander.

Mobil jenis itu ramai dipesan masyarakat yang tidak memiliki kendaraan pribadi atau punya alasan lain. Mereka berbondong ke perusahaan rental agar moda transportasi mudik ke kampung halaman menjadi lancar.

Saat ini banyak perusahaan rental mobil. Buat pertimbangan lebih baik mencari mobil sewa yang punya asuransi, 'lepas kunci', dan harga terjangkau.

Beruntung karena menjelang lebaran umumnya perusahaan rental menawarkan paket khusus agar harga sewa untuk konsumen terasa lebih terjangkau. Berikut harga-harga low MPV sewa yang siap dipakai mudik.

Dari keterangan perusahaan rental Angelita Rentcar, menyewa Toyota Avanza, Nissan Grand Livina, dan Suzuki Ertiga untuk paket tujuh hari dihargai Rp3,5 juta. Sedangkan paket 10 hari ketiga mobil tersebut Rp4,5 juta.

Mitsubishi Xpander harganya lebih 'mahal', yaitu Rp3,85 juta untuk tujuh hari dan Rp5 juta untuk periode waktu 10 hari.

Namun jika ingin lebih terjangkau penyewa bisa memilih Wuling Confero atau Toyota Calya yang per paket selama tujuh harinya Rp2,8 juta, sementara paket 10 hari mudik Rp3,5 juta.

Penyewa yang ingin 'lepas kunci' atau tidak pakai sopir, diharuskan menyertakan foto kopi KTP, SIM, Kartu Keluarga, Pajak Bumi Bangunan (PBB) rumah, dan mengisi form khusus yang diminta.

Jika menggunakan jasa sopir ternyata harga sewa low MPV mulai dari Rp3,85 juta hingga Rp4,55 juta. Paket tersebut berlaku untuk tujuh hari. Tarif tersebut belum termasuk biaya bahan bakar minyak, tol, parkir, dan uang makan untuk pengemudi.

Perusahaan rental mobil lainnya, yaitu Trac juga menyewakan mobil untuk kebutuhan mudik.

Paket tiga hari untuk penyewaan Avanza periode pemesanan 19-31 Mei sebesar Rp1,8 juta, per tujuh hari Rp3,85 juta, dan per 10 hari Rp5,65 juta. Harga bisa lebih murah jika konsumen memesan di periode 1-30 April dan 1-18 Mei.

Pihak Trac mengatakan mobilnya baru bisa digunakan mulai 27 Mei hingga 13 Juni 2019. (ryh/mik)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia http://bit.ly/2JAoDSp
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tarif Sewa Avanza untuk Mudik Lebih 'Murah' dari Xpander"

Post a Comment

Powered by Blogger.