Rekomendasi Ponsel 2019
CNN Indonesia | Senin, 03/06/2019 09:32 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Pilihan ponsel dengan harga Rp4 jutaan tidak sebanyak pilihan ponsel di rentang harga Rp1-2 juta. Oppo dan Vivo adalah dua merek yang paling banyak memberikan tawaran di segmen harga ini.Masih serupa dengan rekomendasi lain yang kami buat saat Ramadhan 2019, kami juga membagi rekomendasi kali ini dalam 5 segmen harga. Lima segmen harga ini buat dengan rentang tiap Rp200 ribu, agar setiap segmen bisa terliputi.
Kami merekomendasikan lima ponsel yang bisa didapatkan dengan harga Rp4 jutaan, yaitu Xiaomi Pocophone F1, Samsung Galaxy A50, Vivo V15, Huawei P30 Lite, dan Realme 2 Pro. Berikut ulasannya.
1. Xiaomi Pocophone F1
Harga: Rp4.799.000
Pada rentang harga diatas Rp4,7 juta Pocophone F1 ini bersaing dengan Oppo F11 Pro. Keduanya sebenarnya memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri yang hanya terpaut tipis, sehingga agak menyulitkan kami untuk memilih. Bagi pengguna yang lebih mementingkan performa, bisa memilih Pocophone F1. Namun, secara keseluruhan, kami merekomendasikan Pocophone F1 (Rp4.799.000) lantaran dijual lebih murah dari F11 (Rp4.999.000), namun dengan performa lebih tinggi.
Namun, jika ingin perangkat dengan desain menarik dan kamera dengan fitur lebih, bisa memilih Oppo F11. Sebab, F11 sudah dilengkapi dengan fitur OIS (Optical Stabilization) untuk pengambilan gambar lebih stabil, CMOS BSI untuk pengambilan gambar lebih baik di malam hari, dan penggunaan resolusi kamera teranyar 48 MP (Sony IMX586 Exmor RS) vs F1 dengan 12,2 MP (sensor Sony IMX363 Exmor RS).
Meski demikian, Pocophone F1 menawarkan perekaman 4K@60 fps UHD yang tidak ditawarkan F11 (1080p@30 fps FHD). Namun, perekaman gerakan lambat Oppo F11 (960 fps) lebih detil dari Pocophone F1 (120 fps).
Selain itu, dari segi performa, Pocophone (4 x 2.8GHz & 4 x 1.77GHz) lebih unggul lantaran menggunakan Snapdragon 845 ketimbang Oppo F11 Pro (4 x 2.1 & 4 x 2GHz) yang menggunakan Mediatek HelioP70. Hasil perbandingan Antutu, F11 mencetak angka 156.000 vs Pocophone F1 dengan 296.100.Sementara dari sisi layar, kerapatan piksel Pocophone (~402,5 ppi) terpaut sedikit lebih unggul dari Oppo F11 (~397 ppi). Kerapatan ini dipengaruhi oleh layar F11 (6,5 inci; 1080 x 2340 px) yang lebih lega, namun menggunakan resolusi layar berselisih sedikit dari F1(6,18 inci;1080 x 2246 px). Selain itu layar F1 sudah dilindungi oleh Gorilla Glass, yang tidak ada di F11.
Meski demikian, dari segi desain, Oppo F11 bisa dibilang lebih menarik dari Pocophone F1. Sebab, F11 dibalut dengan kaca, sementara F1 hanya berbalut plastik. Keunggulan lain adalah slot kartu SIM dan microSD pada F11 dipisah. Sementara F1 hanya terdapat dua slot, dimana pengguna harus memilih satu slot lain akan digunakan untuk memori eksternal atau SIM kedua.
(din/age)
from CNN Indonesia http://bit.ly/311ZDK3
via IFTTT
Bagikan Berita Ini
0 Response to "5 Ponsel Harga Rp4 Jutaan"
Post a Comment