Search

Mantan Wakapolri Nanan Pimpin 'Touring Moge' Nahas di Namibia

Jakarta, CNN Indonesia -- Kepala Biro Hukum dan Humas Mahkamah Agung (MA) Abdullah mengatakan mantan Wakapolri Komisaris Jenderal (Purn) Nanan Soekarna ikut dalam touring motor besar 'lintas benua' yang menewaskan putra Ketua MA Hatta Ali, Muhammad Irfan.

Dikabarkan, Nanan sebagai ketua perjalanan saat salah satu peserta touring, yaitu Irfan meninggal dunia saat insiden kecelakaan di Namibia, Afrika, pada Rabu (19/6) waktu setempat.

"Itu rombongan yang dipimpin mantan Wakapolri Pak Nanan," kata Abdullah kepada CNNIndonesia.com melalui sambungan telepon, Kamis (20/6).

Abdullah mengaku belum mengetahui secara rinci penyebab terjadinya kecelakaan itu. Namun berdasarkan informasi yang ia terima, Irfan tewas sebab terlambat menerima perawatan medis pasca kecelakaan.

Menurutnya posisi rumah sakit dari titik kecelakaan berjarak sekitar 200 km.

"Justru jauh begitu akhirnya seperti itu. Seandainya dekat mungkin tertolong. Ya 200 km jalan gurun. Proses panggil ambulans saja tidak mudah," ucap Abdullah.

Terpisah, divisi Hubungan Masyarakat dan Media Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Ferdo turut membenarkan ketua umumnya, Nanan, turut serta dalam kegiatan touring. Touring itu menurut Ferdo tidak membawa bendera HDCI.

"Ini bukan HDCI sehingga saya belom bisa ngomong meski ketua kami ada di situ," kata Ferdo.

Ferdo juga menjelaskan bahwa ada korban lain dalam insiden kecelakaan tersebut. Namun untuk lengkapnya, ia belum bisa menyampaikan.

"Jadi yang sudah pasti memang meninggal. Satu meninggal, satu tidak," ucap Ferdo.

Muhammad Irfan kelahiran 11 November 1978 sebagai Komisaris PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel), anak usaha PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM).

Sampai saat ini belum ada satu pun rekan korban yang ikut dalam rombongan bisa menjelaskan secara detail terjadinya kecelakaan. (ryh/mik)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia http://bit.ly/2x7Be81
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mantan Wakapolri Nanan Pimpin 'Touring Moge' Nahas di Namibia"

Post a Comment

Powered by Blogger.