Search

Cara Menghilangkan Stiker Barcode Mobil yang 'Membandel'

Jakarta, CNN Indonesia -- Stiker barcode pada kaca mobil sangat mengganggu penampilan. Biasanya pemilik mobil mengelupasi stiker dengan cara mengikisnya dengan kuku.

Namun usaha menghilangkan sisa stiker tak kunjung selesai karena tingkat kelengketan sangat baik. Di area bekas label stiker biasanya meninggalkan bahan perekat yang sulit hilang meski sudah berulang kali dicuci menggunakan air sabun.

Anda disarankan jangan menggunakan benda tajam atau tumpul untuk menghindari kaca tergores. Ada beberapa cara aman melepas stiker pada kaca kendaraan.

Hair dryer

Cara pertama menggunakan pengering rambut. Prinsip cara ini memanaskan stiker sehingga lem tidak terlalu kuat menempel media yang direkatkan. Cara ini bisa membuat lem menjadi lunak.

Udara panas dari pengering rambut cukup untuk melemaskan lem stiker, namun aman untuk kaca mobil.

Mentega

Mentega juga cara ampuh untuk membantu mencopot stiker pada mobil. Mentega memiliki reaksi kimiawai dalam melunakkan dan mengurangi daya rekat lem stiker.

Caranya mudah dengan membasahi permukaan stiker dengan mentega, tunggu hingga beberapa menit agar stiker melunak. Selanjutnya kamu bisa copot stiker dengan hati-hati.

Sabun atau sampo

Bisa menggunakan sabun atau sampo untuk melepas stiker. Caranya tidak begitu sulit tinggal basahi dahulu permukaan stiker kertas yang ingin dilepas dengan air sabun atau sampo. Selanjutnya gosok perlahan menggunakan kain basah sehingga sisa perekatnya ada pada stiker tersebut terlepas.

Minyak kayu putih atau bensin

Cairan lain yang bisa digunakan yaitu minyak kayu putih atau bensin.

Hampir sama dengan mentega, minyak kayu putih atau bensin cukup dioleskan ke permukaan stiker. Tunggu hingga beberapa menit, selanjutnya dilepas pelan-pelan. Setelah terlepas maka bersihkan sisa lem dengan lap yang dibasahi minyak kayu putih sampai tidak berbekas.

(ryh/mik)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia http://bit.ly/2WLAyR2
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Cara Menghilangkan Stiker Barcode Mobil yang 'Membandel'"

Post a Comment

Powered by Blogger.