Search

Pabrikan 'Putar Otak' Hubungkan Konsumen dengan Produk

Jakarta, CNN Indonesia -- Perkembangan teknologi digital di Indonesia memengaruhi cara pabrikan otomotif dalam menyajikan informasi terkait produk yang dijual. Era digital meningkatkan kesadaran produsen otomotif bagaimana caranya menyampaikan informasi ke masyarakat lebih cepat.

Berdasarkan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), pengguna internet di Indonesia hingga 2018 berjumlah 171,17 juta, atau meningkat 10,2 persen dibandingkan 2017 sebanyak 143,26 juta.

Tren digitalisasi dalam negeri tersebut membuat Toyota-Astra Motor (TAM) 'putar otak' mengembangkan satu aplikasi digital yang diklaim dapat memudahkan akses masyarakat serta konsumennya.

Peluncuran aplikasi bernama mTOYOTA yang tersedia di Android dan iOS itu pun telah dilakukan di Jakarta pekan lalu.

Direktur Marketing TAM Anton Jimmi Suwandy menuturkan aplikasi itu dibuat sebab melihat pola masyarakat serta konsumen yang sudah mulai meninggalkan cara konvensional untuk menggali informasi soal produk otomotif.

Klaim TAM, situs resmi yang mereka punya saat ini sudah diakses dalam satu bulan untuk page view selama lebih dari 5 juta. Karena alasan itu aplikasi melalui perangkat mobile terlahir, dan diakui TAM punya kemampuan dalam menyampaikan informasi.

"Pengunjung web kami itu di Indonesia tertinggi setelah Amerika dan Jepang," kata Anton ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, pekan lalu.

Ini menurut Anton, belum dikalkulasi dengan pengakses sosial media resmi Toyota Indonesia misalnya Facebook dan Instagram.

Berdasarkan kajian Toyota dalam 10-15 tahun terakhir telah terjadi pertumbuhan tren penggunaan internet di Indonesia. Kondisi ini berdampak pada perubahan karakter konsumen dalam mendapatkan informasi tentang produk yang akan dibeli, maupun layanan yang dibutuhkannya.

Pihak TAM melihat dalam hal ini ada perubahan yang signifikan yang mana sebelumnya konsumen cenderung mencari informasi secara offline, namun kini cukup berselancar di dunia maya.

"Untuk mengikuti tren perkembangan dunia digital dan di tengah kompetisi yang semakin ketat, maka perlu adanya digital approach baru untuk meningkatkan engagement," ujar Presiden Direktur TAM, Yoshihiro Nakata.

[Gambas:Video CNN]

TAM ganti presiden direktur

Toyota Motor Co (TMC) mengumumkan perombakan jajaran eksekutif, termasuk untuk perwakilannya di Indonesia yaitu Toyota-Astra Motor (TAM).

Keterangan resmi Toyota Global menyebutkan Presiden Direktur TAM Yoshihiro Nakata bakal menempati posisi baru sebagai Chief Executive Officer Asia Region Toyota Motor Asia Pacific Pte Ltd dan mulai aktif per 1 Januari 2020.

Dalam keterangan resmi tersebut juga tercantum nama perusahaan Toyota divisi perakitan yakni Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) pada jabatan baru Nakata.

Pengganti Nakata adalah Deputy Chief Executive Officer Toyota Motor Asia Pacific Pte Ltd China & Asia Region Susumu Matsuda.

"Setiap tahun memang ada perubahan struktur organisasi di TMC. Kebetulan memang ada juga nama yang terkait dengan TAM," kata Direktur Marketing TAM Anton Jimmi Suwandy di tempat yang sama.

Menurut TAM langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kekuatan seluruh organisasi perusahaan. (ryh/mik)

Let's block ads! (Why?)



from CNN Indonesia https://ift.tt/2s9Cvfw
via IFTTT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pabrikan 'Putar Otak' Hubungkan Konsumen dengan Produk"

Post a Comment

Powered by Blogger.